Langkah pengamanan tersebut perlu dilakukan mengingat ratusan ribu orang diperkirakan akan berkumpul di Florida Selatan, sebelum dan sesudah pertandingan kejuaraan National Football League (NFL) antara Kansas City Chiefs dan San Francisco 49ers pada 2 Februari.
Menurut Special Agent yang bertanggung jawab atas operasi Homeland Security di Miami, Anthony Salisbury, menyebutkan akan menerjunkan ribuan petugas dan agen dari puluhan lembaga penegak hukum untuk pengamanan pertandingan. Di antara kemungkinan ancaman, pesawat tanpa awak (UAV) atau drone mendapat perhatian khusus oleh pihak berwenang. Bahkan drone konsumen dianggap berpotensi sebagai senjata mematikan, karenanya FAA telah memberlakukan "No Drone Zone" sebagai bagian dari langkah-langkah keamanan Super Bowl tahun ini.
Pada hari pertandingan, FAA akan menetapkan pembatasan penerbangan sementara (TFR) yang akan melarang drone dalam radius 30 mil laut dari stadion hingga ketinggian 18.000 kaki. TFR akan diberlakukan mulai 05: 30 - 11:59. Drone juga dilarang untuk berada di sekitar Stadion Hard Rock pada 2 Februari dari jam 9 pagi sampai TFR tidak diberlakukan lagi.
Drone juga dilarang di sekitar Miami Beach Convention Center untuk NFL Super Bowl Experience dan Bayfront Park untuk Super Bowl Live selama hari-hari menjelang acara. Pembatasan mencakup sekitar satu mil laut di sekitar Miami Beach Convention Center dan Bayfront Park hingga ketinggian 2.000 kaki mulai 25 Januari hingga 1 Februari selama jam siang hari.
Pilot dan operator drone yang memasuki TFR tanpa izin dapat menghadapi hukuman denda melebihi US$ 30.000 dan potensi penuntutan pidana untuk drone terbang di TFR. Tidak hanya itu, pos-pos penjagaan akan didirikan untuk membantu koordinasi lembaga penegak hukum.
Unit khusus seperti K-9, unit kejahatan laut dan ekonomi juga dikerahkan, bersama dengan sepeda motor dan mobil patroli. Coast Guard akan melindungi pantai dengan bantuan Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan, yang juga akan menggunakan teknologi sinar-X yang dapat dipindahkan di stadion. Tidak ketinggalan teknologi skrining khusus akan melangkapi pengamanan untuk inspeksi kendaraan dan kargo agar personel penegak hukum dapat memindai narkotika, bahan peledak dan senjata lainnya.















